Sample Text

CSS Drop Down Menu

Selasa, 05 Maret 2019

DUNIA TAK ABADI


Beberapa hari ini aku selalu berpikir dan merenung...apa sebenarnya tujuan hidupku....?? aku sendiri kadang gak mengerti apa lagi yg aku cari...meski mungkin gak sesempurna yg di bayangkan...namun aku hidup di tengah2 keluarga yg cukup harmonis...., aku seharusnya bersyukur ...yach tidak seharusnya aku mempunyai pikiran yang aneh2....pikiran yg kerap kali datang dan mengangguku...

Sebenarnya perasaan galau...hampa...sedih...atau merasa sendiiri..itu muncul karna..aku merasa jauh..dari Allah SWT, lebih tepatnya menjauhkan diri...entahlah sejak aku lebih mendekatkan diri..dengan dunia maya...wesssssssss, so sebagian waktuku kalo lagi ga keluar..ya aku
habiskan dengan bertandang di dunia maya...bertemu n kenalan dengan orang dari berbagai kalangan..., rasanya sungguh mengasyikan ..kita bisa bercerita..berbagi rasa...dan gilanya kadang bercerita yang sebenarnya ga perlu...

Bahkan kadang terlintas..dalam benakku , karna seringnya chatt...ingin dekat dan lebih mengenal lebih jauh..dgn mereka....YA ALLAH..ada apa ini..., jangan sampai aku terlarut dengan dunia ini....dunia yg meski maya tapi byk godaan..., godaan yang lebih nyata dari dunia nyata yg sebenarnya...
tapi udahlah...manusiawi kalo aku bersikap seperti itu...manusia kan emang banyak kekurangannya.

Mungkin aku harus sedikit kembali ke hobby lamaku...yaitu baca buku..terutama buku2 islami..sehingga jiwa selalu di charge...tidak langsug dropp seperti sekarang...."sebaik-baik temen duduk adalah Buku "
" Jangan kau biarkan harimu berlalu tanpa manfaat, dan jangan kau tanam hartamu pada sesuatu yang tidak produktif. Sebab, umur itu terlalu pendek untuk kau sia2kan, dan harta terlalu sedikit untuk kau simpan dlm hal2 yg tidak produktif."
Umar ibn Khaththab pernah berkata.."bagi kaum laki2 diam itu adalah kelalaian, sedangkan bagi kaum wanita adalah Nafsu yg membara..""
Jadi mulai sekarang aku tidaa boleh banyak diam nich.....kalo tidak bisa kacaaaauuu...

Persoalan terbesar yang di hadapi seorang muslim dan semua manusia di bumi ini, adalah waktu hidupnya sngt terbatas. Tidak seorangpun sanggup menambah tahun,hari atau bahkan detik sekalipun dalam hidupnya.
contohnya ..tragedi yg menimpa situ gintung....siapa coba yg bakal menyangka..., dalam sekejap kehilangan harta benda, tempat tinggal dan yang paling menyedihkan kehilangan keluarga....dan itu tak terbayangkan sama sekali sebelumnya.

Sabda Rasululah s.a.w , "Umur umatku enam puluh sampai tujuh puluh tahun, dan sedikit sekali yg lebih dari itu" Meski kita tidak tahu pasti gambaran umur kita.minimal kita punya patokan...seberapa panjang umur kita..n berapa lama lagi kita di dunia ini.

namun ironis, umur produktif kebanyakan manusia zaman ini justru tak lebih dr 20 th,.... Katakanlah, umur seseorang 60 th,..... maka sepertiganya hanya di gunakan untuk tidur-....dengan asumsi bahwa ia tidur delapan jam dlm sehari-,...... 15 th masa kanak2 dan pubernya ( masa blm mukallaf) .... dan sisanya sekitar 25 th. Sisa inipun, sekitar dua tahunnya paling tidak di butuhkan untuk makan, buang hajat dsb, yaitu bila masing2 pekerjaan itu memakan dua jam dlm sehari. Ini berarti sisa waktu yg benar2 efektif adlah hanya sekitar sepertiga umurnya, yaitu 23 th.... Maka sisa inilah , yg harus dimanfaatkan sebaik2nya untuk mendapatkan pahala sebanyak mungkin sebagai bekal di akhirat.

Dr.Yusuf Qardhawi mengatakan :"sebenarnya, umur hakiki manusia bukanlah tahun2 yang ia lewati sejak dari lahir sampai meninggal. Tetapi, umur hakiki manusia adalah waktu2 yg tercatat di sisi Allah SWT,telah ia gunakan beramal shaleh dan kebaikan.

lantas apa dong yang bisa membuat umur kita yg produktif bisa meraih pahala sebanyak2nya bahkan melebihi umur produktif kita....
Sebenarnya banyak sekali amal ibadah yg bs memperpanjang umur kita dalam arti pahalanya melebihi umurkita yg sebenarnya...salah satu contohnya...

~*SHOLAT FARDHU BERJAMAAH.....
Sabda Rasulullah s.a.w : " Barangsiapa berjalan (ke masjid) untuk mengerjakan sholat fardhu berjamaah, maka sholatnya laksana berhaji. Dan barangsiapa pergi mengerjakan sholat sunah Dhuha di mesjid maka sholatnya laksana ber'umrah.
....jadi jika sholat fardhu lima waktu berjamaah setiap hari untk mendapat pahala insyaallah, akn ditulis untuknya pahala lima kali haji setiap hari. Sehingga dlm setahun akan terhitung seperti telah menunaikan haji sebanyak 1800X (5X360=1800)
...dg menerima pahala berhaji 1800 kali dalam setahun , umur kita sama halnya dipanjangkan 1800th.
Subhanaallah.....

ehmmm...sok tau bgt ya....kebetulan aq lg baca buku nich...dan langsung berbagi dg kalian..meski mungkin frend udah tahu yaa...ga pa2, aq lg pengen nulis aza.
" Makanan adalah kebahagiaan untuk sehari, perjalanan adalah kebahagiaan untuk seminggu, pernikahan adalah kebahagiaan untuk sebulan, harta adlah kebahagiaan untuk setahun, dan keimanan adlah kebahagiaan untuk seumur hidup".

Sahabat,....setalah nulis ini aku...akan berangkat umroh....YA ALLAH, perasaanku campur aduk...sedih , senang....aku ga bs menggambarkannya rasanya dosaku banyaaak bgt, tapi aku pasrah dan ikhlas mudah2an Allah s.w.t.mengampuni semua dosaku Amiiiiiiin.....

Sahabat, ...aku juga minta maaf ya jika punya salah ....dan do'akan biar semuanya lancar amiiiin...

Udah dulu yaaaa....aku mo pergi nich....aku pastii kangeeen banget ama semuanya......
byeeeeeeeeeeee.....

0 komentar:

Posting Komentar